BONE, RAKYATSATU.COM – Wakil Bupati Bone, Andi Akmal Pasluddin, memberikan dukungan dan apresiasi tinggi terhadap penyelenggaraan Event Pemilihan Putera dan Puteri Kabupaten Bone 2025. Menurutnya, ajang ini merupakan kompetisi yang memberikan kesempatan bagi generasi muda Kabupaten Bone untuk menunjukkan potensi terbaik mereka.
Apresiasi tersebut disampaikan Andi Akmal Pasluddin saat menghadiri sekaligus membuka Grand Final Pemilihan Putera dan Puteri Kabupaten Bone 2025 di Gedung Pertemuan SMK Negeri 7 Watampone, Jl. Lapawawoi Kr. Sigeri, Kabupaten Bone, Senin (7/4/2025). Kegiatan ini juga dihadiri oleh Wakil Ketua TP. PKK Kabupaten Bone, Maya Damayanti.
Event tersebut dipimpin oleh Zhera Syarnia, yang juga merupakan Duta Peduli Sejarah Sulawesi Selatan 2024.
Dalam sambutannya, Andi Akmal Pasluddin menjelaskan bahwa Pemilihan Putera Puteri Kabupaten Bone 2025 bertujuan untuk menggali potensi putera dan puteri berbakat yang ada di Kabupaten Bone.
“Pemilihan ini bukan hanya berkaitan dengan kecantikan dan keterampilan, tetapi juga menjadi duta budaya, duta pariwisata, dan duta pembangunan daerah,” ungkapnya.
Wabup Andi Akmal juga menyampaikan bahwa siapapun yang terpilih sebagai Putera dan Puteri Kabupaten Bone 2025 akan menjadi representasi daerah ini di tingkat provinsi, nasional, bahkan internasional.
Pada kesempatan tersebut, Andi Akmal juga memberikan motivasi untuk terus mengembangkan fasilitas kreatif dan kompetitif bagi generasi muda.
“Kami mendukung kegiatan ini karena generasi muda adalah masa kini sekaligus masa depan kita. Bone yang kita cintai akan terus tumbuh, berkembang, dan maju jika dipimpin oleh generasi yang cerdas, berbudaya, dan berakhlak mulia,” tutupnya. (Ikhlas/Sugi)