![]() |
Chief Executive Officer (CEO) SEVA, Handoko Liem, menyampaikan optimis penjualan mobil dan kebutuhan pembiayaan dana tunai meningkat pada bulan Ramadan dan menjelang Lebaran. |
RAKYATSAU.COM, JAKARTA – PT Astra Auto Digital melalui platform SEVA optimis terhadap peningkatan penjualan mobil di bulan Ramadan 2025. Tren positif ini didukung oleh data internal yang menunjukkan kenaikan permintaan kendaraan menjelang Lebaran.
Chief Executive Officer SEVA, Handoko Liem, mengungkapkan bahwa kebutuhan masyarakat cenderung meningkat selama Ramadan, termasuk dalam pembelian mobil.
“Data internal SEVA menunjukkan peningkatan penjualan kendaraan pada periode Ramadan sebelumnya. Oleh karena itu, kami optimis pembelian mobil serta penggunaan produk Fasilitas Dana di SEVA akan terus mengalami pertumbuhan,” ujar Handoko, Kamis (6/3/2025).
Optimisme ini turut ditegaskan oleh Product and Growth Division Head SEVA, David Thamrin. Ia menjelaskan bahwa SEVA memberikan kemudahan pencarian mobil secara online melalui seva.id, yang terintegrasi dengan layanan pembiayaan terpercaya dari Astra Credit Companies (ACC) dan Toyota Astra Financial Services (TAF).
Data penjualan SEVA pada Ramadan 2024 mencatat pertumbuhan sebesar 12% secara year-on-year (yoy) di bulan Maret 2024, serta peningkatan 18% yoy pada periode mudik Lebaran di bulan April 2024. Berdasarkan tren tersebut, SEVA memperkirakan lonjakan penjualan kembali terjadi di Ramadan 2025.
Menyambut momentum ini, SEVA menghadirkan berbagai promo menarik, termasuk cashback Rp2 juta untuk pembelian mobil baru dan cashback Rp500 ribu untuk produk Fasilitas Dana. Selain itu, SEVA juga menawarkan Program Trade In bekerja sama dengan OLXmobbi dan Daihatsu, serta gratis ongkos kirim untuk pengurusan dokumen kendaraan.
Sebagai bagian dari strategi pemasaran di 2025, SEVA meluncurkan kampanye bertajuk **“Urusan Mobil Segampang Itu”** untuk memperkuat posisi sebagai platform pencarian mobil yang praktis dan terpercaya. Kampanye ini berkolaborasi dengan komika Praz Teguh, yang dikenal dengan gaya humor ringan dan kecintaannya pada dunia otomotif, untuk menyampaikan pesan bahwa membeli mobil kini lebih mudah melalui SEVA.
Dengan inovasi dan program menarik, SEVA terus berkomitmen untuk memberikan solusi terbaik bagi konsumen yang ingin memiliki kendaraan impian dengan proses yang cepat, mudah, dan aman. (Ikhlas)