Iklan

Iklan

Polres Maros Intensifkan Patroli Malam Selama Ramadan untuk Jaga Kamtibmas

07 Maret 2025, 10:03 AM WIB Last Updated 2025-03-07T02:03:27Z

Polres Maros saat menggelar Patroli Malam Selama Ramadan untuk Menjaga Keamanan


RAKYATSATU.COM, MAROS – Memasuki pekan pertama Ramadan, aktivitas masyarakat pada malam hari semakin meningkat. Untuk memastikan keamanan dan ketertiban tetap terjaga, Satuan Samapta Polres Maros secara rutin menggelar patroli malam guna mencegah potensi gangguan kamtibmas.  


Patroli ini bertujuan mengantisipasi berbagai tindak kriminalitas, seperti pencurian, balap liar, serta gangguan keamanan lainnya yang sering terjadi selama bulan suci ini. Personel Patroli Motor (Patmor) Samapta menyisir sejumlah lokasi rawan, termasuk permukiman warga, pusat keramaian, serta area yang kerap dijadikan tempat berkumpul para remaja.  


Salah satu titik patroli adalah kawasan Wisata Kuliner Pantai Tak Berombak (PTB), yang menjadi pusat aktivitas ekonomi dan tempat berkumpulnya masyarakat. 


Regu Patmor Samapta Polres Maros melakukan pemeriksaan terhadap kelompok remaja yang nongkrong di area tersebut sebagai langkah preventif.  


"Setiap malam selama Ramadan, regu Patmor Samapta rutin melakukan patroli di berbagai wilayah. Salah satu fokus utama kami adalah kawasan wisata kuliner PTB karena menjadi pusat aktivitas masyarakat," ujar Kasubsi Penmas Polres Maros, Ipda A. Marwan P. Afriady, Jumat (7/3/2025).  

Selain berpatroli, petugas juga berdialog dengan masyarakat, memberikan imbauan kamtibmas, serta mengingatkan warga agar selalu waspada terhadap potensi gangguan keamanan. 


Pihak kepolisian turut memantau aktivitas masyarakat pada malam hari, termasuk kegiatan menunggu waktu sahur, guna mencegah terjadinya hal-hal yang berpotensi mengganggu ketertiban.  


Dalam patroli ini, regu Patmor Samapta juga melakukan pemeriksaan terhadap kendaraan yang mencurigakan serta mengingatkan masyarakat untuk selalu berhati-hati.  


Dengan patroli rutin yang ditingkatkan selama Ramadan, diharapkan masyarakat dapat menjalankan ibadah dengan aman dan nyaman. Kepolisian berkomitmen untuk terus meningkatkan pengamanan guna menciptakan situasi yang kondusif sepanjang bulan suci ini. (Ikhlas/Arul) 
Komentar

Tampilkan

  • Polres Maros Intensifkan Patroli Malam Selama Ramadan untuk Jaga Kamtibmas
  • 0

Terkini

Iklan