![]() |
Bupati Bone H. Andi Asman Sulaiman dan Wakil Bupati Bone H. Andi Akmal Pasluddin bersama pejabat Forkopimda melaksanakan salat Idul Fitri di Lapangan Merdeka Watampone, Senin (31/3/2025) |
RAKYATSARU.COM, BONE – Bupati Bone H. Andi Asman Sulaiman bersama Wakil Bupati Andi Akmal Pasluddin dan unsur Forkopimda Kabupaten Bone melaksanakan Salat Idul Fitri 1 Syawal 1446 H/2025 M di Lapangan Merdeka Watampone, Senin (31/3/2025).
Dalam sambutannya, Bupati Andi Asman menegaskan bahwa perayaan Idul Fitri tahun ini menjadi momen istimewa baginya, mengingat ini adalah lebaran pertamanya setelah dilantik sebagai Bupati Bone oleh Presiden Prabowo Subianto pada 21 Februari 2025 lalu.
Ia mengajak seluruh masyarakat Kabupaten Bone untuk mendukung program Adipura guna meraih penghargaan bergengsi tersebut. Selain itu, ia juga menegaskan komitmennya untuk mewujudkan pembangunan daerah yang "Maberre" (Mandiri, Berkeadilan, dan Berkelanjutan).
"Mari bersama-sama kita mendukung program Adipura dan membangun Bone yang Maberre," ujarnya.
![]() |
Bupati Bone H. Andi Asman Sulaiman dan Wakil Bupati Bone H. Andi Akmal Pasluddin swafoto bersama para jamaah usai menunaikan salata Ied. |
Sebagai pemimpin daerah, ia bersama Wakil Bupati bertekad untuk melakukan penataan kembali di berbagai sektor guna mempercepat pembangunan Kabupaten Bone. "Dukungan dari seluruh lapisan masyarakat sangat kami harapkan untuk mewujudkan cita-cita ini," tambahnya.
Di kesempatan yang sama, Bupati Andi Asman juga mengucapkan terima kasih kepada masyarakat atas terselenggaranya Pilkada yang berjalan lancar serta suasana Idul Fitri 1446 H yang berlangsung aman dan damai.
Salat Idul Fitri kali ini dipimpin oleh Imam H. Muh. Taufik, S.Ag., dengan khatib Dr. Muh. Darwis, M.Ag. Usai salat, Bupati Bone bersama Wakil Bupati menyapa dan bersilaturahmi dengan masyarakat yang memadati Lapangan Merdeka Watampone, serta menerima tamu di Rumah Jabatan Bupati Bone. (Ikhlas/Sugi)