RAKYATSATU.COM, WAJO– Bupati Wajo, H. Andi Rosman, menghadiri Pengukuhan Kepala Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Provinsi Sulawesi Selatan dan Sulawesi Barat di Ruang Rapat Pimpinan Kantor Gubernur Sulawesi Selatan, Senin (17/3/2025).
Seremoni ini menandai penyerahan jabatan Kepala OJK Sulsel-Sulbar dari Moch Michlasin kepada Darwisman, yang disaksikan oleh Wakil Ketua Dewan Komisioner OJK Mirza Adityaswara, Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman, dan Ketua DPRD Sulsel A. Rachmatika Dewi.
Kepala Divisi Pelayanan Hukum Kanwil Kemenkumham Sulsel, Demson Marihot, yang hadir mewakili Kepala Kanwil Kemenkumham Sulsel, menegaskan dukungan pihaknya terhadap OJK dalam menjalankan tugas dan fungsinya di wilayah Sulawesi Selatan dan Sulawesi Barat.
"OJK memiliki peran strategis dalam pengawasan sektor jasa keuangan, termasuk industri perbankan dan keuangan non-bank. Kami siap berkolaborasi, terutama dalam pertukaran informasi terkait pencegahan Tindak Pidana Pencucian Uang (TPPU) dan Tindak Pidana Pendanaan Terorisme (TPPT)," ujar Demson.
Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman menekankan pentingnya sinergi OJK dengan pemerintah daerah dalam mendukung pembangunan ekonomi.
"OJK diharapkan dapat memperkuat komunikasi dan kolaborasi dengan kabupaten/kota di Sulawesi Selatan. Sinergi yang baik adalah kunci keberhasilan pembangunan daerah," ungkapnya.
Acara ini turut dihadiri oleh perwakilan Forkopimda se-Sulsel, bupati dan wali kota se-Sulsel, serta perwakilan instansi vertikal lainnya, yang menegaskan pentingnya koordinasi lintas sektor dalam memperkuat sistem keuangan di wilayah Sulawesi Selatan dan Sulawesi Barat. Ikhlas/ilo)