RAKYATSATU.COM, BONE – Bupati Bone, H. Andi Asman Sulaiman, S.Sos., MM., bersama Wakil Bupati Bone, Dr. H. Andi Akmal Pasluddin, SP., MM., terus menggalakkan kebersihan lingkungan di Kota Watampone, Rabu (12/3/2025).
Mereka memimpin kegiatan Kerja Bakti Pagi Bersih Beramal yang melibatkan ribuan ASN, TNI, dan Polri di beberapa titik strategis kota.
Aksi kerja bakti ini dilakukan di sepanjang sungai Jl. Ahmad Yani - Jl. Besse Kajuara, Jl. Bank Danamon - Jl. Sukawati, serta Jl. Sambaloge Baru - Jl. Jenderal Sudirman. Kegiatan diawali dengan apel pagi di Alun-Alun Eks Pasar Sentral Bone, yang dihadiri unsur Forkopimda dan ASN lingkup Pemda Bone.
Dalam sambutannya, Bupati Bone menegaskan bahwa kebersihan harus menjadi kebiasaan, bukan sekadar ajang meraih penghargaan.
"Kebersihan bukan hanya demi penghargaan, tetapi harus diterapkan dalam kehidupan sehari-hari," tegas Andi Asman Sulaiman.
Lebih lanjut, ia mengumumkan bahwa 50 persen penilaian kinerja ASN akan berbasis pada kebersihan lingkungan kerja, termasuk kantor, toilet, dan pekarangan.
"Harus dimulai dari ASN sebagai teladan bagi masyarakat. Kami juga tengah menyusun regulasi terkait sanksi, termasuk denda besar bagi ASN yang tidak patuh, bahkan hingga 1.000 kali lipat lebih tinggi dari masyarakat," jelasnya.
Wakil Bupati Bone, Andi Akmal Pasluddin, turut mengapresiasi kerja sama Forkopimda dan menekankan pentingnya menjadikan kebersihan sebagai bagian dari nilai keimanan.
"Kebiasaan baik ini harus menular ke masyarakat. Kita percaya bahwa Bone bisa lebih bersih dan lebih baik ke depan, sejalan dengan program Maberre," ungkapnya.
Melalui kerja bakti massal ini, pemerintah Bone berharap budaya bersih dapat menjadi gaya hidup yang terus berkembang di masyarakat.(Ikhlas/Sugi)