![]() |
Bupati Bone H. Andi Asman Sulaiman bersama Baznas Kabupten Bone menyerahkan secara simbolis paket sembako Ramadan Bahagia kepada pada Mustahik. |
RAKYATSATU.COM, BONE – Bupati Bone, H. Andi Asman Sulaiman, secara simbolis menyerahkan paket sembako kepada ratusan mustahik dalam program *Ramadan Bahagia* di Masjid Agung Al-Markaz Al-Ma'arif, Watampone, Senin (24/3/2025).
Program ini digagas oleh Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Bone, dengan alokasi 265 paket sembako khusus bagi petugas kebersihan dari Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Bone.
Selain bantuan sembako, Baznas juga mendistribusikan 1.000 mushaf Al-Qur’an kepada berbagai pondok pesantren di wilayah Bone.
Dalam sambutannya, Bupati Bone H. Andi Asman Sulaiman mengapresiasi Baznas atas upayanya dalam menyalurkan zakat kepada masyarakat yang berhak menerima.
"Program *Ramadan Bahagia* ini patut kita apresiasi. Baznas memiliki amanah besar dalam menyalurkan zakat, dan mereka telah menjalankannya dengan baik," ujar Andi Asman.
Ia berharap bantuan ini dapat meringankan beban ekonomi masyarakat menjelang Idulfitri.
"Gunakan sembako ini untuk kebutuhan sehari-hari, jangan diperjualbelikan. Ini adalah bentuk kepedulian untuk membantu meringankan beban ekonomi kita," tegasnya.
Bupati juga berpesan kepada para petugas kebersihan agar bekerja dengan ikhlas dan menjadikan pekerjaan mereka sebagai ladang amal.
"Saya akan memberikan perhatian khusus bagi para petugas kebersihan, termasuk melakukan sensus dan memberikan kartu prioritas agar mereka mendapatkan pelayanan yang lebih baik," tambahnya.
Sementara itu, Ketua Baznas Kabupaten Bone, Drs. H. Zainal Abidin, mengungkapkan bahwa total paket sembako yang disediakan dalam program ini mencapai 3.000 paket.
"Penyaluran dilakukan bertahap. Sebelum Ramadan, bantuan sudah diberikan kepada tukang becak, pemulung, dan sebagian marbot masjid. Hari ini giliran petugas kebersihan, dan berikutnya untuk penyandang disabilitas serta kelompok lainnya yang terdata oleh KUA dan camat," jelasnya.
Baznas, lanjut Zainal Abidin, adalah lembaga resmi yang bertanggung jawab dalam penyaluran zakat sesuai amanah negara.
"Bantuan ini bersumber dari zakat maal para muzakki yang telah mempercayakan zakatnya kepada Baznas. Kami berharap para penerima manfaat dapat merasakan keberkahannya dan turut mendoakan para pemberi zakat," ungkapnya.
Para penerima bantuan tampak haru dan bahagia saat menerima paket sembako yang berisi beras, telur, minyak goreng, biskuit, mi instan, dan tepung terigu. Bantuan ini diharapkan dapat mencukupi kebutuhan pokok mereka selama Ramadan. (Ikhlas/Sugi)