Iklan

Iklan

SD Inpres 103 Hasanuddin Raih Penghargaan Adiwiyata Mandiri Tingkat Nasional

04 Oktober 2024, 11:49 AM WIB Last Updated 2024-10-04T03:53:04Z

SD Inpres 103 Hasanuddin saat mendapatkan Penghargaan Adiwiyata Mandiri Tingkat Nasional

RAKYATSATU.COM, MAROS — SD Inpres 103 Hasanuddin kembali menorehkan prestasi di tingkat nasional dengan meraih penghargaan bergengsi Adiwiyata Mandiri. Penghargaan ini diserahkan dalam sebuah seremoni di Gedung Manggala Wanabakti, Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK), Jakarta Pusat, pada Rabu (2/10).

Kepala sekolah SD Inpres 103 Hasanuddin, Hj. Nurwahida, menyatakan bahwa keberhasilan ini merupakan hasil dari kolaborasi erat antara pihak sekolah, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud), serta Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan (DLHK) Maros. Ia juga menjelaskan bahwa program Adiwiyata, yang digagas oleh Kementerian Lingkungan Hidup, bertujuan untuk meningkatkan kesadaran lingkungan di kalangan siswa dan warga sekolah. Program ini dikenal dengan pendekatan "Green School" yang menekankan pada aksi nyata dalam menjaga kelestarian lingkungan.

“Alhamdulillah, kami bersyukur kembali mendapatkan penghargaan sebagai Sekolah Adiwiyata, kali ini dalam kategori Mandiri tingkat Nasional. Sebelumnya, kami juga pernah menerima penghargaan untuk kategori Nasional," ungkap Nurwahida.

Ia menambahkan bahwa penghargaan tersebut tidak diraih dengan mudah. Diperlukan semangat, dukungan, dan kerja keras dari seluruh elemen sekolah, termasuk kepala sekolah, guru, komite, siswa, dan tim Adiwiyata. "Penghargaan ini menjadi motivasi bagi kami untuk terus menanamkan kesadaran dan budaya peduli lingkungan di sekolah-sekolah,” tambahnya.

Kepala Disdikbud Maros, Andi Patiroi, juga memberikan apresiasi atas pencapaian tersebut. Ia menilai bahwa Program Adiwiyata telah membawa perubahan positif dalam ekosistem sekolah, khususnya dalam upaya melestarikan lingkungan. Program ini diharapkan dapat terus menumbuhkan perilaku peduli lingkungan di kalangan siswa, serta memperkuat ketahanan generasi muda dalam menghadapi tantangan perubahan iklim.

Penerima penghargaan Adiwiyata dinilai berdasarkan kemampuan mereka menerapkan praktik-praktik ramah lingkungan di sekolah, termasuk pelaksanaan Gerakan Peduli dan Berbudaya Lingkungan Hidup di Sekolah (GPBLHS). (Ikhlas/Arul)
Komentar

Tampilkan

  • SD Inpres 103 Hasanuddin Raih Penghargaan Adiwiyata Mandiri Tingkat Nasional
  • 0

Terkini

Iklan