Iklan

Iklan

Sat Brimob Polda Sulsel Latih Security PT Pertamina dalam Penanganan Awal Ancaman Bom

22 Oktober 2024, 5:49 PM WIB Last Updated 2024-10-22T09:49:02Z

Ket. Gambar
Pertamina Gandeng Brimob Polda Sulsel Gelar Pelatihan TPTKP dan Pengenalan Bom


RAKYATSATU.COM, MAKASSAR  – Satuan Brimob Polda Sulawesi Selatan mengadakan Pelatihan Penanganan Tempat Kejadian Perkara (TPTKP) dan Pengenalan Bahan Peledak/Bom untuk para security PT Pertamina Training & Consulting tahun 2024. 

Pelatihan ini berlangsung selama tiga hari, mulai 22 hingga 24 Oktober 2024, dan dipusatkan di Aula Batalyon A Pelopor, Jalan Sultan Alauddin No. 75, Makassar.

Pelatihan tersebut diikuti oleh 54 peserta, yang berasal dari beberapa wilayah, antara lain 47 peserta dari Sulawesi Selatan, Sulawesi Tenggara, Sulawesi Tengah, Gorontalo, dan Sulawesi Utara, 2 peserta dari Sorong, serta 5 peserta dari Kalimantan Timur.

Sebanyak 5 personel dari Den Gegana Sat Brimob Polda Sulsel menjadi instruktur dalam pelatihan ini. Kegiatan ini dibuka oleh Dansat Brimob Polda Sulsel, Kombes Pol. Heru Novianto, S.I.K., M.Han., yang didampingi oleh Kabag Ops Sat Brimob Polda Sulsel, AKBP Nur Ichsan, S.Sos., M.Si.

Dalam sambutannya, Kombes Pol. Heru Novianto menekankan pentingnya pelatihan ini dan menyatakan bahwa tidak semua orang berkesempatan untuk mendapatkan pengetahuan tentang penanganan TPTKP bom. 

Ia juga menegaskan bahwa security merupakan mitra penting bagi Polri, khususnya Unit Jibom, dalam mendeteksi dan menangani ancaman bom di lingkungan kerja masing-masing.

"Manfaatkan pelatihan ini dengan maksimal sebagai bekal dalam penanganan awal teror bom jika terjadi di tempat kerja," pesan Kombes Pol. Heru Novianto kepada para peserta. (Ikhlas/Raksul).
Komentar

Tampilkan

  • Sat Brimob Polda Sulsel Latih Security PT Pertamina dalam Penanganan Awal Ancaman Bom
  • 0

Terkini

Iklan