Iklan

Iklan

LPKA Maros Gelar Pelatihan Budidaya Ikan Nila bagi Anak Binaan

22 Oktober 2024, 11:32 AM WIB Last Updated 2024-10-22T03:32:10Z

LPKA Maros Gelar Pelatihan Budidaya Ikan Nila bagi Anak Binaan, Kolaborasi dengan Dinas Perikanan


RAKYATSATU.COM, MAROS - Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Maros, bekerja sama dengan Dinas Perikanan Kabupaten Maros, mengadakan pelatihan budidaya ikan nila untuk anak binaan. 

Kegiatan ini berlangsung selama tiga hari, dari 21 hingga 23 Oktober 2024, dengan tujuan membekali anak binaan keterampilan praktis yang dapat menjadi bekal kemandirian mereka.

Acara yang diadakan di Aula LPKA Maros ini dibuka pada Senin pagi (21/10). Kepala LPKA Maros, Syarpani, menyampaikan bahwa pelatihan budidaya ikan nila ini merupakan bagian dari program pembinaan kemandirian anak binaan. 

Ia menekankan pentingnya tiga aspek utama dalam mendukung keberhasilan kegiatan ini, yaitu peran aktif petugas pemasyarakatan, dorongan rasa ingin tahu dari anak binaan, serta sinergi dengan mitra, dalam hal ini Dinas Perikanan.

"Kami menekankan pentingnya sinergitas ini agar hasil dari pelatihan dapat bermanfaat secara maksimal," ujar Syarpani.

Kepala Dinas Perikanan Kabupaten Maros, Muhadir, juga memberikan apresiasi atas inisiatif LPKA Maros. 

"Kami sangat mengapresiasi langkah yang diambil oleh Kepala LPKA Maros dan timnya. Pelatihan ini tentu akan sangat bermanfaat bagi anak-anak setelah mereka menyelesaikan masa pidananya. Kami berharap keterampilan ini bisa mereka aplikasikan di rumah sebagai sumber pendapatan," kata Muhadir.

Pelatihan ini tidak hanya berfokus pada pemberian materi, tetapi juga diikuti dengan praktik langsung. Anak-anak binaan akan dibimbing oleh tim dari Dinas Perikanan Maros dalam berbagai aspek budidaya ikan nila, mulai dari persiapan kolam, pemilihan bibit unggul, teknik pemberian pakan yang efektif, hingga penanganan pasca panen.

"Kami berharap anak-anak binaan mendapatkan pemahaman yang komprehensif tentang budidaya ikan nila," tutup Muhadir. (Ikhlas/Arul) 
Komentar

Tampilkan

  • LPKA Maros Gelar Pelatihan Budidaya Ikan Nila bagi Anak Binaan
  • 0

Terkini

Iklan