Iklan

Iklan

Jelang Idul Fitri, BAZNAS Bone Salurkan Ribuan Paket Ramadan Bahagai

09 April 2024, 10:14 PM WIB Last Updated 2024-04-09T15:15:52Z

Penyaluran bantuan Paket Ramadhan Bahagia Baznas Bone/ Foto : Dok. Baznas Bone

RAKYATSATU.COM, BONE
- Program Baznas Bone Paket Ramadhan Bahagia tiap bulam suci Ramadhan dengan membagikan Paket Ramadhan Bahagia kedelapan (8) Asnaf sebagai penerima zakat harta dan mal, mendapat antusias yang sangat tinggi dari masyarakat.


Hal itu terbukti banyaknya masyarakat Kabupaten Bone mempercayakan Baznas Bone untuk menyalurkan sumbangan Paket Ramadhan ke yang berhak menerima.


Bahkan Wakil Ketua 1 yang juga Devisi Pengumpulan Baznas Kabupaten Bone, Rusmin Igho, sedikit kewalahan menerima bantuan daripada pendonor/penyumbang Paket Ramadhan Bahagia untuk disalurkan ke para marbot masjid, di Aula Masjid Al Markaz Al Ma'arif Bone, Senin (8/4/2024) kemarin.


"Alhamdulillah, antusias masyarakat sangat tinggi terhadap program Paket Ramadhan Bahagia Baznas Bone. Kami agak sedikit kewalahan dalam menerima dan menyalurkan paket tersebut," ujar Rusmin Igho saat ditemui di Sekretariat Baznas Bone, pelataran Masjid Agung Bone, Selasa (9/4/2024).


"Paket ini rutin dilaksanakan tiap tahunnya. Kali ini ribuan paket telah kita salurkan ke yang berhak menerima. Saya mewakili Baznas Bone mengucapkan terima kasih atas kepercayaan masyarakat ke Baznas Bone," tambahnya.


Ia mengakui kalau Baznas Kabupaten Bone memiliki tenaga yang sangat terbatas. Olehnya itu, dirinya berharap agar para UPZ kiranya membagikan langsung zakat fitrah yang mereka terima atau kumpulkan ke penerima zakat atau ke fakir miskin.


"Saya berharapa agar para UPZ di desa/kelurahan dapat membagikan langsung zakat fitrah yang telah terkumpul ke penerima Zakat Fitrah atau ke fakir miskin, sebab tenaga di Baznas Bone sangat terbatas," ujar Rusmin Igho. [Ikhlas/Rasul]


Komentar

Tampilkan

  • Jelang Idul Fitri, BAZNAS Bone Salurkan Ribuan Paket Ramadan Bahagai
  • 0

Terkini

Iklan