Suasana pertemuan antara DRPD Wajo dengan Bawaslu dan KPU untuk membahas kesiapan Pemilu 2024/ Foto : Dok. Humas DPRD Wajo
RAKYATSATU.COM, WAJO - DPRD Kabupaten Wajo menggelar audiensi dengan KPU dan Bawaslu Kabupaten Wajo, Selasa (23/1/2024). Audiensi yang digelar di ruang rapat pimpinan membahas terkait persiapan pelaksanaan tahapan pemilu serentak tahun 2024 di Kabupaten Wajo.
Pimpinan dan anggota DPRD Kabupaten Wajo yang hadir dalam audiensi antara lain Ketua DPRD Andi Alauddin Palaguna, Wakil Ketua I Firmansyah Perkesi, Wakil Ketua II Andi Senurdin Husaini, Ketua Komisi I Ambo Mappasessu, Ketua Komis II Sudirman Meru, anggota Komisi VI Anwar MD dan Andi Muh Rasyadi.
Sementara itu, dari pihak KPU dan Bawaslu Kabupaten Wajo yang hadir adalah Ketua KPU Kabupaten Wajo Andi Rahmat Munawar dan Ketua Bawaslu Kabupaten Wajo Herwan.
Hadir pula Sekretaris DPRD Wajo Saenal Hayat dan Kabag Legislasi dan Persidangan Bayu Utomo Putra.
Ketua DPRD Kabupaten Wajo, Andi Alauddin Palaguna, mengharapkan pelaksanaan pemilu bisa berjalan lancar dan aman. Legislator PAN Wajo mengatakan, DPRD meminta untuk KPU mensosialisasikan teknis dalam pemilihan seperti syarat memilih dan pendampingan saat melakukan pencoblosan.
Sementara dengan Bawaslu, kata Andi Alauddin, DPRD mengkoordinasikan terkait reses yang akan dilakukan anggota DPRD Wajo."Kita melakukan koordinasi dengan Bawaslu supaya tidak ada kesalahpahaman nanti saat di lapangan saat reses," ujarnya.
Pimpinan dan anggota DPRD Kabupaten Wajo juga menyambut baik audiensi tersebut dan berharap pelaksanaan pemilu bisa berlangsung lancar. Mereka juga meminta KPU untuk menaikkan jumlah pemilih melebihi pemilu sebelumnya dengan menggunakan media sosial untuk bersama DPRD mensosialisasikan pemilihan umum. [Ikhlas/Yusuf]