Nampak penonton membludak di Sirkuit Lahemma menyaksikan keterampilan dan keahlian/skill para pembalap, Rabu (8/11/2023)/ Foto : Rasul
RAKYATSATU.COM, BONE - Hari pertama lomba balap motor Pesta Panen Rakyat Sulsel Season 02 yang dibuka Anggota DPR RI dari Fraksi PKB, Drs.H. Andi Muawiyah Ramly, M.Si di Sirkuit Lahemma Kelurahan Apala Kecamatan Barebbo Kabupaten Bone, Rabu (8/11/2023) dipadati penonton.
Ketua Panitia Pesta Panen Rakyat Sulsel Season 02, Sainal Abidin mengemukakan bahwa kegiatan tersebut merupakan salah satu pesta rakyat sebagai salah satu bentuk kesyukuran masyarakat Kelurahan Apala atas keberhasilan panen padi mereka.
"Kegiatan ini merupakan pesta rakyat sebagai tanda kesyukuran masyarakat atas keberhasilan panen padi mereka sekaligus sebagai ajang mempererat jalinan silaturahmi," ujar Sainal Abidin.
"Meski tak ada Pemerintah setempat (Camat Barebbo dan Lurah Apala) dalam pembukaan acara tersebut namum alhamdulillah, masyarakat tetap antusias dan penuh animo memadati Sirkuit Lahemma Apala yang panas akibat terik matahari," ujar Sainal Abidin.
"Saya sendiri yang mengantar undangannya. Undangan Camat Barebbo diterima Sekcam Barebbo dan undangan Lurah Apala diterima langsung Lurah Apala pada hari Selasa (07/11/2023) pagi," jelas Sainal Abidin.
"Mungkin mereka sibuk dan ada aktivitas yang lebih penting dan bersamaan dengan pembukaan pesta rakyat tersebut," ujarnya lagi.
Ia juga menjelaskan Pesta Panen Rakyat Sulsel Season 02 yang berhadiah total Rp. 30 juta adalah kegiatan balap motor ojek gabah tanpa muatan 2T dan 4T Open, balap motor ojek gabah lokal, exbition 150 cc OpenOffice nori-SE, ojek muatan standar 110-125 cc OpenOffice dan bebek campuran modifikasi 110-130 Open.
Camat Barebbo, Hj. ST. Faida Rusli menjelaskan kalau dirinya tidak sempat hadir karena bersamaan dengan acara di Desa Cempaniga.
"Saya baru sampai dari Desa Cempaniga ada acara di Desa Cempaniga tadi. Silahkan kita lanjutkanmi acarata," jelas Hj. Faidah Rusli lewat pesan WA.
Sementara pihak Pemerintah Kelurahan Apala Kecamatan Barebbo tak ada penyampaian atas ketidakhadirannya di acara pesta warganya tersebut.
Pembukaan Pesta Panen Rakyat Sulsel Season 02 Kelurahan Apala, selain dihadiri anggota DPR RI, pula Kapolsek Barebbo Iptu Siswanto yang diwakili Kanit Binmas, Danramil 1407-11 Barebbo yang diwakili Babinsa Kelurahan Apala, Ketua DPC Kepmi Barebbo Syaifullah Syahrir, serta tokoh masyarakat dan tokoh agama Kelurahan Apala. [Ikhlas/Rasul]