Iklan

Iklan

Kabid PAUD Dikmas A. Sukmawati Dilepas Haru, Begini Apresiasi Kadisdik

30 September 2023, 10:47 AM WIB Last Updated 2023-09-30T08:50:23Z

Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Bone, Drs. A. Fajaruddin, MM bersama istri tercinta juga Ketua Pokja Bunda PAUD didampingi Kasi PAUD A. Rasna, S.Pd, M.Pd, Jumat (29/9/2023)/ Foto : Sugi

RAKYATSATU.COM, BONE
- Pelepasan purna bakti tugas Kapala Bidang PAUD Hj Andi Sukmawati, S.Pd berlangsung haru.


Acara tersebut dipusatkan di Aula Lamellong Kantor Dinas Pendidikan, di Jl Biru, Kabupaten Bone, Jum'at (29/9/2023).


Mengawali acara Kasi PAUD Dikmas Kabupaten Bone Andi Rasna, S Pd, M.Pd menyampaikan laporan panitia.


Kasi PAUD mengatakan, kegiatan ini dilaksanakan dengan ikhlas tanpa ada paksaan.


"Alhamdulillah berkat adanya persatuan kepala TK yang menggagas ide ini sebagai pembawaan yang telah dibiasakan sejak dulu," kata Andi Rasna.


Selajutnya pesan dan kesan disampaikan oleh Kepala K3TK Kabupaten Bone, Andi Marlina, S.Pd yang menganggap Andi Sukma sebagai pemimpin yang punya dedikasi dan perhatian besar dengan menginspirasi guru guru dalam peningkatan pendidikan TK PAUD di Kabupaten Bone.


Sementara itu perwakilan penilik PAUD Kabupaten Bone, Andi Kasifa, S.Pd, MM menyampaikan syair untuk Puang Kemmah nama akrab sapaan dari Andi Sukmawati. 


Andi Sukma dalam sambutannya mengatakan meski jabatan telah usai tapi hubungan silaturahmi tetap terjalin dengan baik.


Dalam kesempatan itu Andi Sukma juga mengajak untuk sama sama berjuang untuk perkembangan PAUD di Bone.


"Ini saya merasa bangga karena kegiatan pelepasan ini digelar meriah selama tiga hari, ini pertama saya rasakan ada acara seperti ini dan mungkin sudah takdir, saya," tutur Andi Sukma.


A. Sukma juga menitip pesan pada Kadis Pendidikan untuk berkenan menerbitkan SK Tugas Tambahan bagi penilik. Permintaak itu disambut gembira dan membuat suasana riuh.


Kepala Dinas Pendidikan Drs. Andi Fajaruddin, MM menyampaikan apresiasi atas persatuan dan kebersamaan panitia yang telah menginisiasi acara pelepasan ini dikemas paling meriah dengan dilakasanakan tiga hari. 


"Saya tentu mengapresiasi acara ini, saya berharap setiap ada purna bakti bisa kita lepas resmi seperti ini sehingga menjadi simbol penghargaan kepada teman kita yang dilepas," kata A. Fajaruddin.


"Namanya masa pensiun pasti kita alami bagi ASN namun jabatan boleh lepas tapi jiwa Puang Kemmah tetap menyatu di sanubari dunia pendidikan," ujar Kadis Pendidikan.


"Beliau adalah sosok yang amanah dan memilki dedikasi disiplin dan selalu optimis menghadapi tantangan serta tidak pernah mengeluh," ungkap Andi Fajaruddin sosok yang akrab disapa Puang Anca itu.


Momen ini diwarnai tangis haru saat penyerahan cindera mata dan dilanjutkan swafoto bersama. [Ikhlas/Sugi]

Komentar

Tampilkan

  • Kabid PAUD Dikmas A. Sukmawati Dilepas Haru, Begini Apresiasi Kadisdik
  • 0

Terkini

Iklan