Iklan

Iklan

Begini Cara TP PKK Desa Timusu Tingkatkan Kreativitas Perempuan Desa

27 Agustus 2022, 4:21 PM WIB Last Updated 2022-12-02T05:54:04Z

RAKYATSATU.COM, SOPPENG – Pengurus TP-PKK Desa Timusu menggelar pelatihan bagi ibu-ibu di wilayah Desa tersebut, Sabtu (27/8/2022).

Pelatihan yang dikemas dalam kewirausahaan perempuan ini, ialah membuat tas dengan cara anyaman, di Aula Pertemuan Desa Timusu.

Pelatihan kewirausahaan perempuan Desa, TP-PKK Desa Timusu dengan menggandeng salah satu pengusaha UMKM khusus untuk produk-produk dari anyaman dari Kota  Watansoppeng.

Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Desa Timusu, Andi Adawiyah bahwa pelaksanaan kegiatan pelatihan membuat Tas dari anyaman ini bertujuan untuk menfasilitasi perempuan Desa Timusu untuk terus berkarya agar memiliki keterampilan.

“Kedepannya, hasil dari pelatihan ini mereka diharapkan bisa mengembangkan diri dalam menunjang ekonomi keluarga dalam sektor UMKM,” kata Andi Adawiyah.

Sementara Kepala Desa Timusu, Firdaus saat membuka kegiatan mengapresiasi adanya kegiatan semacam ini.

“Saya harap ada kabar baik dari pelatihan ini, karena ada diantara kita yang sukses mengelola menjadi usaha khususnya untuk sektor UMKM,” katanya.

Selain itu, pelatihan ini juga bisa menambah koleksi Desa Timusu sebagai bekal Desa Wisata.

“Yang namanya Cenderamata menjadi hal yang sangat penting untuk mendukung Desa Timusu menuju Desa Wisata. Kita harapkan pelatihan ini juga membatu perempuan desa kita,” tandasnya. [Ikhlas/Yudha]

Komentar

Tampilkan

  • Begini Cara TP PKK Desa Timusu Tingkatkan Kreativitas Perempuan Desa
  • 0

Terkini

Iklan