Iklan

Iklan

Hasil Rapid Testnya Positif, Oknum Kades di Bone Melarikan Diri di Puskesmas

19 Mei 2020, 2:46 AM WIB Last Updated 2020-05-18T18:46:17Z

RAKYATSATU.COM, BONE
- Salah seorang pasien yang merupakan oknum Kepala Desa (Kades) dalam wilayah pemerintahan Kecamatan Kajuara Kabupaten Bone diduga melarikan diri di Puskesmas Kajuara pada hari Senin (18/05/2020) sekira pukul 13.30 Wita.


Oknum kades tersebut melarikan diri di Puskesmas Kajuara tempatnya dirawat karena merasa malu akibat dari hasil tesnya melalui Rapid Tes dinyatakan reaktif positif.


Informasi yang berhasil dihimpun Rakyatsatu.com, bahwa pasien oknum kades tersebut, AMA (53), sebelum dirawat di Puskesmas Kajuara, sebelumnya ia berobat di dokter praktek dr Sudi karena demam dan menggigil pada hari Sabtu (16/05/2020).


Setelah sehari dari dokter praktek dan tidak ada perubahan, keesokan harinya (Minggu 17/08/2020), AMA berobat di Puskesmas Kajuara dan diinpus/diopname dan dibantu pernapasan.


Keesokan harinya, saat diadakan pengecekan oleh tim medis Puskesmas Kajuara, AMA mengalami demam tinggi, batuk, sesak napas dan hasil dari Rapid Tes dinyatakan positif corona atau Covid-19.


"Mungkin merasa malu dari hasil Rapid tes tersebut, oknum kades itu pun keluar atau melarikan diri dari Puskesmas setelah dirawat semalam," ujar salah seorang narasumber yang dirahasiakan namanya.


Kemudian Tripika/Forkopincam Kajuara pun mencoba melakukan pendekatan kepada AMA agar bersedia dirujuk ke rumah sakit Dadi Makassar, namun AMA meminta waktu selama tiga (3) hari untuk karantina mandiri.


Apabila setelah 3 hari karantina mandiri tidak ada perubahan maka AMA bersama dengan pihak Puskesmas Kajuara akan pergi ke rumah sakit Dadi Makassar untuk dirawat. (Rasul)

Komentar

Tampilkan

  • Hasil Rapid Testnya Positif, Oknum Kades di Bone Melarikan Diri di Puskesmas
  • 0

Terkini

Iklan