Iklan

Iklan

Yohana Alami Pendarahan Lambung dan Butuh Transfusi Darah, Anggota Polres Tana Toraja Langsung Menuju UTD

14 Januari 2019, 10:11 PM WIB Last Updated 2019-01-14T14:11:19Z
RAKYATSATU.COM, TANA TORAJA - Nenek Yohana (80) warga Kelurahan Tampo, Kecamatan Makale, Kabupaten Tana Toraja, membutuhkan transfusi darah, Senin (14/01/2019).

Kondisinya yang mengalami pendarahan lambung dan stroke ringan, yang selama sepekan dirawat di RSUD Lakipadada, membuatnya tak berdaya.

Keluarga nenek Yohana, Rista (26), pun mencari pendonor untuk neneknya dengan tiga kantong golongan darah A, dikarenakan stok darah di RSUD Lakipadada dengan golongan tersebut habis.

Mengetahui hal tersebut, tiga personil Polres Tana Toraja yang memiliki golongan darah A, langsung menuju Unit Transfusi Darah (UTD) RSUD Lakipadada untuk mendonorkan darahnya.

Mereka adalah ajudan Kapolres Tator Briptu Muh Iqbal Abduh, Kasi Humas Bag Ops Polres Tana Toraja  IPDA Ahmad Muhtar dan PNS Polri Imanuel.

"Kami melakukannya dengan sukarela, ini panggilan hati. Selain menyelamatkan nyawa penerima donor, juga bermanfaat untuk kesehatan jantung maupun menumbuhkan sel-sel darah baru," ujar Kasi Humas Bag Ops Polres Tana Toraja  IPDA Ahmad Muhtar.

Tiga kantong darah yang telah didonorkan pun, segera ditransfusi kepada nenek Yohana.

Briptu M. Iqbal menambahkan bahwa mereka selalu siap membantu jika diperlukan pendonor ke depannya.

"Kami siap mendonorkan darah lagi, jika sewaktu-waktu dibutuhkan dikemudian hari,"pungkasnya. (Kris)

Komentar

Tampilkan

  • Yohana Alami Pendarahan Lambung dan Butuh Transfusi Darah, Anggota Polres Tana Toraja Langsung Menuju UTD
  • 0

Terkini

Iklan