RAKYATSATU.COM, TANA TORAJA - Pengurus partai DPC PDIP Tana Toraja satukan tekad lakukan kampanye dalam rangka Pemilu calon Gubernur dan Wagub Sulsel, bulan Juni mendatang.
Kali ini pengurus partai dengan simbol kepala banteng ini, sasar penjual di pasar Makale Tana Toraja dengan membagikan lembaran pamflet dan kalender untuk memperkenalkan calon yang dikatakan patut dicoblos oleh masyarakat yakni Andi Sudirman Sulaiman (NA- ASS), Kamis (05/04).
Tak disangka, reaksi penjual di pasar Makale mengangetkan ketua DPC PDIP Tana Toraja, Yohanis Lintin. "Saya kaget lihat reaksi penjual, yang langsung menyerbu sampai saya hampir jatuh," kata Yohanis pangling.
Ternyata penjual di pasar Makale ini, sudah lama menantikan kampanye Prof Andalan, sehingga sangat antusias menyambutnya.
"Kami sangat menyukai sosok Bupati Bantaeng, apalagi wakilnya orang Toraja ji, pada kita ji, kata salah seorang penjual yang mengambil banyak kalender untuk ikut dibagikan ke tetangganya itu.
Melihat reaksi penjual ini, Yohanis pun semakin semangat untuk terua menggencarkan kampanye yang rencananya akan dilakukan di beberapa titik lainnya. (Kris)