Iklan

Iklan

Sepekan Operasi Zebra, Polres Soppeng Tindak 197 Pengendara Dengan Tilang

08 November 2017, 3:56 PM WIB Last Updated 2017-11-08T07:56:07Z
RAKYATSATU.COM, SOPPENG - Selama sepekan Operasi Zebra 2017 di Kabupaten Soppeng, sebanyak 197 Surat Tilang dikeluarkan oleh Satlantas Polres Soppeng untuk melakukan penindakan kepada para pelanggar lalu lintas. 

Wakapolres Soppeng, Kompol Catur BS, saat ditemui mengatakan,  selama operasi zebra, pihaknya mengedepankan penindakan hingga 80 persen kepada pelanggaran lalulintas, hal itu sudah sesuai dengan aturan.

"Dalam operasi ini, lebih mengedepankan penindakan, sementara preemtif dan preventif masing- masing 10 persen," ujarnya 

"Untuk tilangnya Sendiri, Kami juga menerapkan sistem online, dimana para pelanggar yang dikenai Tilang, diwajibkan membayar denda melalui bank BRI," sambung Catur 

Mantan Kabag Ops Polres Jeneponto tersebut merincikan, untuk pelanggarannya sendiri, pihaknya mendapati berbagai macam pelanggaran, seperti Helm, kelengkapan Surat- surat, dan berbagai pelanggaran kasat mata, yang mampu mengakibatkan kecelakaan lalu lintas. 

"Operasi ini akan berlangsung hingga 14 November 2017 mendatang disejumlah titik dengan target menekan angka kecelakaan lalulintas di Kabupaten Soppeng," kunci Kompol Catur. (Ilo)
Komentar

Tampilkan

  • Sepekan Operasi Zebra, Polres Soppeng Tindak 197 Pengendara Dengan Tilang
  • 0

Terkini

Iklan