![]() |
Taslim Sahmad jubir Tim Andi Mudzakkar |
RAKYATSATU.COM, BELOPA - Nampaknya gagasan Nurdin Halid (NH) ingin berjuang memekarkan provinsi Luwu Raya mendapat tanggapan dari Juru Bicara (Jubir) Andi Mudzakkar, Taslim Sahmad.
Taslim menyampaikan ucapan terima kasih kepada Nurdin Halid, atas keinginan untuk memperjuangkan pembentukan Provinsi Luwu Raya.
"Kami ucapkan terima kasih kepada NH, kalau mau membantu masyarakat Luwu, memperjuangkan Provinsi Luwu Raya menjadi daerah otonomi baru di Sulsel," ujar Taslim, Selasa (2/8).
Apabila pasangan Ichsan Yasin Limpo - A Mudzakkar yang ditakdirkan memimpin Sulsel, maka ia tetap berharap kepada NH untuk tetap membantu pembentukan provinsi Luwu Raya.
Apalagi Nurdin Halid merupakan tokoh nasional, dan sebagai elit partai Golkar yang bisa membantu untuk mendorong perjuangan masyarakat Luwu.
Perjuangan yang bisa dilakukan oleh Nurdin Halid seperti, mendorong melalui fraksi Golkar di DPR RI, untuk mempercepat proses pembentukan Provinsi Luwu Raya.
Namun saat ini, yang paling penting diperjuangkan terlebih dahulu adalah pembentukan Kabupaten Luwu Tengah.
Apalagi Provinsi Luwu Raya tak akan terwujud, apabila Kabupaten Luwu Tengah, belum terbentuk.
"Salah satu persyaratan pembentukan provinsi ialah didukung lima kabupaten. Saat ini, Luwu Raya baru terdiri dari empat kabupaten, sehingga masih perlu satu kabupaten yaitu Luwu Tengah, untuk memenuhi persyaratan tersebut," tambah Taslim.(irmus)